Selasa, 30 September 2014

Foto Minggu Ini: Air Terjun Mini di Pantai Legon Pari, Sawarna, Lebak, Banten

Tebing batuan yang terguyur ombak membentuk seperti air terjun. Foto kredit - Carl Fakaruddin 2014
Pantai Legon Sari terletak dikawasan wisata pantai Sawarna di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.  Lokasinya dapat ditempuh sekitar 1 sampai 1.5 jam dari Pelabuhan Ratu. Untuk menikamati pantai ini kita harus berjalan kaki menaikin dan menurunin beberapa bukit terlebih dahulu. Terdapat singkapan batuan pasir dan lempung yang menonjol lebih tinggi beberapa meter dari batuan lainnya. Fitur geologi disini sangat mempesona. Saat dihantam ombak yang besar, air laut akan menyapu atas tebing dan air kan turun seperti air terjun mini. Untuk menikmati fenomena ombak yang tinggi disarankan pagi mulai pukul 8.30  pagi datanglah ke pantai ini. Jika ingin menikmati indahnya matahari terbit datanglah pukul 5.30. 

Senin, 08 September 2014

Snorkeling di Bunaken, Manado, Sulawesi Utara


Video Snorkeling di Bunaken.

Bunaken adalah taman laut yang cukup tersohor di Indonesia. Terletak beberapa kilometer sebalah utara Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. Pulau ini menawarkan pemandangan bawah laut yang menakjubkan. Untuk wisata yang gemar menyelam dan snorkeling, Taman Laut Bunaken merupakan spot yang wajib dikunjungi.